Google Search

Wednesday, April 12, 2017

Ayo Berlatih 3 kelas 2 Semester Gasal


 I.             Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, atau c untuk jawaban yang benar, salinlah jawabannya di buku tugasmu.

1. Peristiwa yang telah dialami disebut peristiwa masa ....
a. sekarang         c. yang akan datang
b. lalu
2. Perilaku yang baik perlu kita ....
a. hindari             c. abaikan
b. pertahankan
3. Perilaku yang tidak baik perlu kita ....
a. ulangi              c. tinggalkan
b. pertahankan
4. Peristiwa jatuh dari sepeda adalah peristiwa ....
a. menyedihkan c. mengesankan
b. menyenangkan
5. Di bawah yang merupakan perilaku yang buruk
a. Berkelahi         c. Membantu ibu
b. bertengkar
6. Nasihat orangtua sebaiknya ....
a. dipatuhi
b. diabaikan
c. bantah
7. Gambar di samping adalah merupakan peristiwa yang ....
a. menyenangkan
b. menyedihkan
c. memilukan
8. Keluarga yang terdiri atas ayah, ibu, dan anak disebut keluarga ....
a. inti
b. besar
c. kecil
9. Keluarga yang terdiri dari ayah, ibu, dan dua anak disebut keluarga ....
a. catur warga
b. panca warga
c. dwi warga
10. Yang merupakan peristiwa penting adalah ....
a. pernikahan
b. mengerjakan PR
c. berangkat sekolah tiap hari

II.           Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang benar.
Kerjakan di buku tugasmu.

1. Peristiwa ada yang menyenangkan dan ada pula yang ....
2. Perilaku yang buruk harus ....
3. Perilaku yang baik harus....
4. Nasehat orang tua harus kita ....
5. Antara anggota keluarga harus saling ....
6. Peristiwa masa lalu bisa dijadikan sebagai ....
7. Sebagai seorang siswa kita harus rajin ....
8. Rajin pangkal ....
9. Peristiwa masa lalu dapat dilihat dan dikenang kembali melalui album ....
10. Terbentuknya sebuah keluarga dimulai dari peristiwa ....

III.          Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan benar. merjakan di buku tugasmu.

1. Sebutkan tiga peristiwa penting yang pernah kamu alami!
2. Jelaskan mengapa kita harus menghormati orang tua!
3. Sebutkan cara menghormati orang tua!
4. Apa yang kamu lakukan jika berbuat kesalahan?
5. Sebutkan peristiwa menyedihkan yang pernah kamu alami!

No comments:

Post a Comment